Astra Motor Papua Beri Pelatihan Teknik Dasar Perawatan Motor

tvpapua.com, Jayapura, 10/08

Jayapura – Astra Motor Papua selaku main dealer sepeda motor Honda untuk wilayah Papua dan Papua Barat berkolaborasi dengan Dinas Sosial Papua memberikan pelatihan teknik dasar dan perawatan sepeda motor Honda untuk Keluarga Penerima Manfaat (KPM) secara daring, Rabu (9/8/2023). 

Diharapkan melalui kegiatan ini para peserta memiliki skill baru. Dengan Program TV PENA Berdikari ini para peserta sebanyak 40 antusias mengikuti jalannya acara. 

“Para peserta sangat antusias mengikuti kegiatan ini, meski secara daring. Mereka tersebar bukan hanya di Papua, tapi juga di luar Papua,” kata Manager Service dan Sparepart Astra Motor Papua, Harry Pranata, Kamis (9/8/2023). 

Harry mengatakan kegiatan ini bertujuan agar para peserta ini bisa mempunyai bekal atau ilmu mengenai teknik dasar dan perawatan sepeda motor Honda. Sejumlah materi pun coba disampaikan. 

“Mereka agar paham terkait teknik dasar dan perawatan sepeda motor Honda. Seperti contohnya ganti oli, ban, kampas rem, dan lain sebagainya,” ungkap Harry. 

Diharapkan juga dengan skill baru yang didapat para peserta ini, mereka bisa membuka peluang ekonomi baru. 

“Para peserta nanti mungkin bisa membuka atau usaha bengkel sepeda motor,” kata dia. 

Harry mengatakan kegiatan pelatihan kepada masyarakat ini sesuai dengan salah satu Catur Dharma Astra, yaitu menjadi milik yang bermanfaat bagi bangsa dan negara. 

“Kami Astra Motor Papua berusaha hadir di tengah-tengah masyakarat, untuk bisa berkontribusi atau membantu,” kata Harry. (QB)