Ratusan Demonstran Mendukung Papua Jadi Anggota MSG

Demonstran saat mendatangi Kantor DPRD Jayawijaya/ Istimewa

tvpapua.com, Jayapura, 14/07

Wamena – Ratusan warga di Wilayah Adat Lapago, Provinsi Papua Pegunungan pada Jumat, 14 Juli 2023 serentak turun ke pusat kota untuk melakukan demonstrasi sebagai bentuk dukungan agar Papua menjadi anggota Malanesia Spearhead Group (Msg) pada pertemuan yang akan berlangsung di Vanuatu, Papua Nugini pada 17 hingga 21 Juli.

Menteri Urusan Politik Dalam Negeri pada Pemerintahan Sementara United Liberation Movement For West Papua (ULMWP), Basoka Logo saat menyampaikan aspirasi di Kantor DPRD Jayawijaya, Jumat, mengatakan pihaknya siap bertanggungjawab atas aspirasi yang disampaikan.

“Kami sebagai pemerintahan sementara ULMWP siap bertanggungjawab, membawa keluar rakyat Papua dari Indonesia ke Malanesia dan juga siap bertanggungjawab atas kemerdekaan West Papua,” ujarnya.

Pada orasi politik yang berlangsung, Basoka Logo menjelaskan bahwa persiapan untuk menjadi anggota MSG sudah dilakukan sejak Tahun 2014.

“Prasyarat serta kriteria sudah kami penuhi sehingga tidak ada alasan untuk MSG menolak kita sebagai orang manalensia. Kami sudah siap, kami tidak akan bicara dengan Indonesia di luar daripada mekanisme Perserikatan Bangsa – Bangsa (PBB),” katanya.

Ia mengatakan dukungan masih akan terus berlanjut. Dukungan akan digelar dalam bentuk aksi massal pada 19 Juli mendatang di pusat Kota Kabupaten Jayawijaya.

“Kami akan lakukan aksi pada 19 Juli. Tidak ada orasi pada hari itu melainkan kami akan menyanyi saja di jalan sebagai simbol kita pulang kampung,” ucapnya.

Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Jayawijaya Matias Tabuni mengajak demonstran tetap menyampaikan aspirasi secara terpuji, aman dan damai tanpa merugikan pihak manapun, termasuk para demonstran.

“Untuk itu saya minta seluruh warga Lapago, entah perempuan, laki-laki, pemuda, jaga diri. Saya tidak bisa menguraikan semua, hanya kata jaga diri supaya kita juga menikmati perjuangan kita. Terimakasih karena sudah datang dengan aman dan pulang juga dengan aman serta tertib,” katanya.

Demonstran ini disambut oleh sejumlah anggota DPRD. Demonstrasi yang berlangsung sekitar pukul 12:20 WIT itu berlangsung dengan damai hingga massa membubarkan diri pada pukul 13:45 WIT. (QB)