Wanggai dan Kabes tidak terlihat saat Latihan Perdana
tvpapua.com, Jayapura, 24/01
Dua gelandang Persipura Jayapura, Ian Louis Kabes dan Imanuel Wanggai belum terlihat bergabung bersama timnya saat menggelar latihan perdana di Stadion Mandala lantaran masih izin, Rabu (23/01) sore.
Latihan perdana Persipura baru diikuti oleh sebanyak 14 pemain diantaranya Ricardo Salampessy, Yustinus Pae, Gunansar Mandowen, Evraim Toncy, Patrick Womsiwor, Fitrul Dwi Rustapa, Yohanis Tjoe, Kevin Rumakiek, Ronaldo Wanma, Marcel Kararbo, Papua Komboy, Rendy Titaley dan dua pemain baru, Irvan Mofu dan Titus Bonay.
“Yang izin itu Ian Louis Kabes dan Manu Wanggai. Keduanya sudah izin dan tidak ikut berlatih hari ini,” ujar asisten manajer Persipura, Bento Madubun kepada sejumlah wartawan di Jayapura, Rabu (23/01/19).
Selain dua nama yang sedang izin saat latihan perdana tersebut, beberapa pemain lainnnya juga masih absen lantaran baru saja tiba di Jayapura dan masih berada di luar kota.
“Ada beberapa pemain yang izin juga belum bisa menghadiri latihan karena masih ada yang di luar kota juga. Dan ada yang baru tiba juga jadi sekarang hanya diikuti oleh 14 pemain yang ada,” katanya.
Bento berharap seluruh skuatnya bisa segera berkumpul dan bergabung dalam persiapan akhir jelang bertolak ke Gorontalo untuk menghadapi babak 32 besar Piala Indonesia dalam beberapa hari kedepan.
“Kita berharap di beberapa hari kedepan sebelum kita berangkat pemain-pemain lainnya bisa ikut bergabung dan kita dapat konfirmasi dari pemain yang izin agar bisa ikut ke Gorontalo,” ujarnya.
Bento juga mengatakan bahwa, pendaftaran pemain untuk menjalani turnamen Piala Indonesia, pihaknya sedang memproses hal tersebut.
“Pendaftaran sedang kita proses dan kita akan manfaatkan dengan pemain yang ada,” katanya. (MD)
- Jan, 23, 2019
- Author: Mario
- Categories: Berita
- No Comments.
News
- H-9 Pemungutan Suara Pilkada 2024, Kapolresta : Koordinasi dan Komunikasi Semakin Intens Dibangun 18 November 2024
- Aksi Tolak Transmigrasi, 3 Massa KNPB Ditetapkan Tersangka, 3 Lainnya DPO 18 November 2024
- Kapolresta “Operasi Sikat Cyclop, Polresta Ungkap 15 Kasus 3C” 18 November 2024
- PT Freeport Indonesia dan ANTAM Tandatangani Perjanjian Jual Beli Emas Wujudkan Hilirisasi di Dalam Negeri 8 November 2024
- Tips Menjaga Keawetan Mesin Dengan Coolant 1 November 2024
- Berbagai Promo Menarik Dengan Booking di Motorku X 31 Oktober 2024
- Astra Motor Papua Gelar Fun Session with Honda di Sorong dan Timika 30 Oktober 2024
- Astra Motor Papua Raih Top 10 Finalist Astra Security Management System Category Technology 29 Oktober 2024
- Pebalap Binaan Astra Honda Siap Kibarkan Merah Putih di IATC Buriram, Thailand 28 Oktober 2024
- Perawatan Aki Kering pada Sepeda Motor: Kunci untuk Kinerja Optimal dan Umur Panjang 28 Oktober 2024
Komentar Terbaru
Arsip
- November 2024
- Oktober 2024
- September 2024
- Agustus 2024
- Juli 2024
- Juni 2024
- Mei 2024
- April 2024
- Maret 2024
- Februari 2024
- Januari 2024
- Desember 2023
- November 2023
- Oktober 2023
- September 2023
- Agustus 2023
- Juli 2023
- Juni 2023
- Mei 2023
- April 2023
- Maret 2023
- Februari 2023
- Januari 2023
- Desember 2022
- November 2022
- Oktober 2022
- September 2022
- Agustus 2022
- Juli 2022
- Juni 2022
- Mei 2022
- April 2022
- Maret 2022
- Februari 2022
- Desember 2021
- November 2021
- Oktober 2021
- Agustus 2021
- Juli 2021
- Juni 2021
- Mei 2021
- April 2021
- Maret 2021
- Februari 2021
- Januari 2021
- Desember 2020
- November 2020
- Oktober 2020
- September 2020
- Agustus 2020
- Juli 2020
- Juni 2020
- Mei 2020
- April 2020
- Maret 2020
- Februari 2020
- Januari 2020
- Desember 2019
- November 2019
- Oktober 2019
- September 2019
- Agustus 2019
- Juli 2019
- Juni 2019
- Mei 2019
- April 2019
- Maret 2019
- Februari 2019
- Januari 2019
- Desember 2018
- November 2018
- Oktober 2018
- September 2018
- Agustus 2018
- Juli 2018
- Juni 2018
- Mei 2018
- April 2018
- Maret 2018
- Februari 2018
- Januari 2018
- Desember 2017
- November 2017
- Oktober 2017
- September 2017
- Agustus 2017
- Juli 2017
- Juni 2017
- Mei 2017
- Februari 2017
Kategori
Meta
To find out more, including how to control cookies, see here: Kebijakan Cookie