Jelang Liga 1, Persipura Fokus Tingkatkan Fisik Pemain

Pelatih Persipura Jayapura, Luciano Leandro/ MD

tvpapua.com, Jayapura, 28/03

Persipura Jayapura saat ini sangat membutuhkan pemain yang memiliki fisik prima jelang menghadapi Kompetisi Liga 1 2019 mendatang.

Hal tersebut dikatakan pelatih Persipura Jayapura, Luciano Leandro. Setelah menjalani dua turnamen Piala Indonesia dan Piala Presiden 2019, pihaknya masih terus mengevaluasi setiap pemainnya.

Apalagi dengan kehadiran pemain baru, maupun asing yang didatangkan sekaligus pemain-pemain muda yang mengikuti trial bersama kapten tim mutiara hitam Boaz Solossa dan kawan-kawan.

“Kita mau test untuk bisa tahu kondisi fisik pemain, setelah dua kompetisi Piala Indonesia dan Presiden itu kita ada waktu jeda. Jadi saya mau fisik pemain harus maksimal dan prima,” kata Luciano Leandro pada saat latihan pagi di Stadion Mandala Jayapura, Kamis (28/03).

Pelatih asal Brasil ini juga mengungkapkan bahwa pemainnya harus mengikuti program latihan intens, sehingga para pemainnya benar-benar siap menghadapi Kompetisi Liga 1.

“Jadi kita harus tahu kondisi semua pemain untuk lihat pemain mana yang bisa diperbaiki dengan waktu yang ada,” ujarnya.

Dirinya mengakui, memang ada beberapa pemain yang masih dalam kondisi maksimal. Kendati ada juga pemain yang harus kembali menaikan kondisi fisik kedepannya dengan waktu yang ada.

“Menurut saya hampir merata fisik mereka baik, tapi ada beberapa memang harus naikan lagi kondisi mereka, waktu yang ada pasti mereka bisa maksimal,” katanya.

Luciano menambahkan, Bio Paulin Pieere yang ikut menjalani trial bersama tim mutiara hitam masih harus dilihat kembali kondisinya dengan melibatkan tim pelatih lainnya.

Selain itu ia juga mengungkapkan, tetap membuka diri kepada setiap pemain yang dinilai memiliki kemampuan terbaik untuk bisa menjadi bagian bersama tim Persipura Jayapura.

“Yang betul-betul bisa bantu Persipura kenapa kita tidak ambil saja, jadi kita lagi terbuka pemain-pemain yang bisa kita lihat mana yang bagus. Mau dari luar Papua atau di dalam Papua yang penting punya kemampuan terbaik. Nanti pemain-pemain yang jalani trial kita harus bicara lagi dengan manajemen,” ujarnya. (MD)